Belum Lagi Selesai Proyek Aplikasi Desa, Kini Dikabarkan Kades di Langkat Bimtek ke Bandung

- 11 Juni 2024, 23:22 WIB
Dugaan Proyek Fiktif Aplikasi Desa, Dinas PMD Langkat: Ini Harus Dipertanggungjawabkan
Dugaan Proyek Fiktif Aplikasi Desa, Dinas PMD Langkat: Ini Harus Dipertanggungjawabkan /Detak Sumut/Abdul Rahim Daulay/

DETAKSUMUT.ID - Belum lagi selesai lagi permasalahan dugaan proyek fiktip aplikasi sistem informasi dan adminitrasi desa tahun 2023. Kini kepala desa (Kades) melakukan Bimbingan Teknis (Bimtek) ke Bandung dan Jakarta.

Kabarnya, para Kades tersebut berangkat beberapa gelombang. Anggaranya yang dipakai menggunakan anggaran belasan juta rupiah dari desa masing-masing.

Kades melakukan Bimtek selama 4 hari, Senin-Jumat, 10-14 Juni 2024.

Dikabarkan tempat yang digunakan Hotel Atlantic City Bandung 3 malam dan malam terakhir di hotel 88 Mangga Besar Jakarta.

Baca Juga: Proyek Aplikasi Sistem Informasi Desa 2023, Diduga Fiktif di Langkat

"Iya benar, Kades di Langkat melakulan Bimtek di hotel, tapi ini tidak semua sekali berangkat, ada beberapa gelombang, anggaran yang dikeluarkan setiap Kades diduga gunakan Dana Rp. 12.500.000," kata salah seorang perangkat desa yang enggan disebutkan namanya, Selasa, 11 Juni 2024.

Kepala Bidang PMD Langkat, Selfian Ardy dan Kepala Dinas PMD Langkat Nuryansyah Putra belum memberikan tanggapan saat dimintai konfirmasi terkait Bimtek Kades tersebut.

Sebelumnya diberitakan, proyek aplikasi sistem informasi dan administrasi desa digital sebesar Rp.15 juta, di tahun 2023, kabarnya pada seluruh desa di Kabupaten Langkat Sumatera Utara. Dugaan proyek fiktif tersebut dianggarkan dari dana desa tahun 2023.

Baca Juga: Apdesi Langkat Akui Aplikasi Informasi dan Adminitrasi Desa Sudah Ada, Tapi Belum Sempurna

Halaman:

Editor: Abdul Rahim Daulay


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah