Nomor Urut Peserta Pilpres 2024: Prabowo Posting #2, Netizen Doakan Menang Satu Putaran

- 14 November 2023, 23:33 WIB
Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.
Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka. /Instagram/@prabowo/

DETAKSUMUT.ID - Pengundian dan penetapan nomor urut pasangan calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) telah selesai dilaksanakan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI.

Pengundian tersebut dilakukan di Kantor KPU RI pada Selasa, 14 November 2023 yang dipimpin langsung oleh Ketua KPU RI Hasyim Asy'ari.

Baca Juga: KPU Resmi Tetapkan Nomor Urut Peserta Pilpres, Anies 1 Prabowo 2 dan Ganjar 3

Prabowo - Gibran dapat Nomor urut 2

Dalam pengundian dan penetapan tersebut, Capres - cawapres dari Koalisi Indonesia Maju (KIM) Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka menjadi pasangan dengan nomor urut kedua di Pilpres 2024.

Usai mendapat nomor urut tersebut, Prabowo posting foto bersama Gibran di akun Instagram pribadinya @prabowo.

Baca Juga: Jelang Pengambilan Nomor Urut Pasangan Capres - Cawapres di KPU, Gibran Mampir ke DPP PSI

Prabowo Posting #2, Netizen Doakan Menang Satu Putaran

Prabowo mengunggah foto bersama Gibran Rakabuming di Instagramnya sesaat setelah pengundian nomor urut. Keduanya tampak mengenakan kemeja biru muda dengan berlatar belakang abu-abu.

"#2, #PrabowoGibran, #BersamaIndonesiaMaju," demikian keterangan di unggahan foto tersebut.

Sontak, postingan tersebut diserbu netizen. Hingga saat ini, postingan Prabowo tersebut telah mendapat komentar 20 ribu lebih dengan 600 ribu like. Didalam komenan netizen tersebut banyak yang berharap dan mendoakan pasangan ini menjadi presiden dan wakil presiden dan menang satu putaran nantinya.

Halaman:

Editor: Fauzaki Aulia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah