Alumni dan PB PMII Mempunyai Sikap yang Berbeda dalam Pencalonan Muhaimin Iskandar di Pilpres 2024

- 8 September 2023, 13:38 WIB
Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar bersama jajaran PB PMII di Jakarta pada Rabu, 6 September 2023.
Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar bersama jajaran PB PMII di Jakarta pada Rabu, 6 September 2023. /ANTARA/Narda Margaretha Sinambela/

DETAKSUMUT.ID - Pengurus Besar Ikatan Alumni Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PB IKA PMII) mempunyai sikap yang berbeda dengan Pengurus Besar Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PB PMII) dalam pencalonan senior PMII yang juga Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) sebagai calon wakil presiden dari Anies Baswedan di Pilpres 2024 mendatang.

Diketahui, Muhaimin Iskandar pernah menjadi Ketua Umum PMII Cabang Yogyakarta pada 1991-1997. Disaat yang hampir bersamaan, Muhaimin juga menjadi Ketua Umum Pengurus Besar PMII pada 1994-1997 lalu.

Baca Juga: PB PMII Restui Muhaimin Iskandar Maju Sebagai Cawapres Anies Baswedan

PB IKA PMII melalui Ketua Umumnya, Akhmad Muqowam menegaskan kalau PMII tidak bisa ditarik dalam pencalonan senior PMII, Muhaimin Iskandar sebagai calon wakil presiden di Pilpres 2024 karena PMII bukan organ politik sehingga pencalonan seniornya dianggap tidak lebih dari keberhasilan organisasi dalam proses kaderisasi.

"Kita bukan parpol. Jadi lebih pada ini adalah hasil dari kaderisasi. Proses dialog sebagai aktivis," katanya pada Selasa, 5 September 2023.

PMII, kata Muqowam, tidak ingin dikaitkan dengan proses politik di Pilpres. Pihaknya hingga saat ini juga tidak pernah memberikan instruksi untuk mendukung pencalonan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar untuk Pilpres 2024 mendatang.

"Enggak ada relasi PMII harus memperspektif politik apalagi bergabung dengan parpol," ujarnya.

Baca Juga: Tingkatkan Skill Multimedia Santri, BLKK Bustanul Yaqin gelar Pelatihan

Sementara itu, Pengurus Besar Persatuan Mahasiswa Islam Indonesia (PB PMII) secara resmi memberikan doa restu dan mandat kepada seniornya yang juga Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar untuk maju sebagai Calon Wakil Presiden yang akan berduet dengan Anies Baswedan pada Rabu, 6 September 2023 di Kantor PB PMII di Jakarta. Pemberian dukungan PB PMII kepada Muhaimin tersebut ditandai dengan penyematan jaket PB PMII kepada Muhaimin Iskandar.

Halaman:

Editor: Fauzaki Aulia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah