Silaturahmi Pengurus PSI Siantar, Bro Chrisna Silalahi Apresiasi Pembangunan di Era Wali Kota dr Susanti

- 14 Juni 2024, 23:25 WIB
Wali Kota Pematangsiantar dr Susanti Dewayani SpA menyambut silaturahmi Pengurus DPD Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kota Pematangsiantar
Wali Kota Pematangsiantar dr Susanti Dewayani SpA menyambut silaturahmi Pengurus DPD Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kota Pematangsiantar /

DETAKSUMUT.ID - Wali Kota Pematangsiantar dr Susanti Dewayani SpA menyambut silaturahmi Pengurus DPD Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kota Pematangsiantar di bawah Kepemimpinan Bro Chrisna Mangara Silalahi yang diwakili oleh Bro Chandra Turnip, Bro Petrus Sitorus Pane, dan Bro Bernard Manao di Rumah Dinas Wali Kota, Jl Kapten M.H Sitorus, Jum’at (14/06/2024).

Pada pertemuan tersebut, Wali Kota dr Susanti Dewayani SpA tampak akrab dengan kehadiran Wakil Ketua Chandra Turnip, Wakil Sekretaris 1 Petrus Sitorus Pane, Wakil Sekretaris 2 Bernard Manao.

Wali Kota dr Susanti yang juga Ketua DPD PAN Pematangsiantar bersama pengurus Partai PSI berbincang hangat terkait membangun dan memajukan Kota Pematangsiantar.

Di kesempatan tersebut juga, hal yang utama dibahas merupakan rencana kolaborasi dan sinergi dalam mendukung performa baik dari kinerja Pemerintah Kota Pematangsiantar.

“Saya berharap Partai PSI, dapat selalu mendukung kinerja-kinerja baik dari Pemko Pematangsiantar, sedikit demi sedikit, perubahan telah ada dan ini yang di inginkan masyarakat,” ungkapnya.

Pada kesempatan tersebut, Wakil Ketua Chandra Turnip juga sangat berterima kasih kepada Wali Kota dr Susanti, ditengah kesibukannya dapat menerima baik Pengurus DPD Partai PSI dan berharap kedepan nya Wali Kota Pematangsiantar dr Susanti bersedia dengan senang hati siap menerima kunjungan DPD PSI Kota Pematangsiantar untuk membicarakan hal-hal yang lebih konkrit lagi demi kemajuan Pematangsiantar yang kita cintai ini.

Pengurus DPD PSI Siantar juga mengaku sangat bangga atas torehan yang telah dilakukan dr Susanti.

Editor: M Roni


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah