Sikapi Deklarasi Anies Muhaimin, PKS Sebut Tetap Dukung Anies dan Tahan Dukungan Bagi Muhaimin

- 2 September 2023, 23:05 WIB
Presiden PKS Ahmad Syaikhu.
Presiden PKS Ahmad Syaikhu. /Tangkapan layar YouTube PKS

DETAKSUMUT.ID - Partai Keadilan Sejahtera (PKS) menggelar konferensi pers untuk menyikapi pehelatan politik menjelang Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 di Kantor DPP PKS, Jakarta Selatan pada Sabtu, 2 September 2023.

Presiden PKS Ahmad Syaikhu dalam konferensi pers nya menyampaikan permintaan maaf karena tidak bisa hadir di acara deklarasi Anies Baswedan (Anies) -Muhaimin Iskandar (Cak Imin) di Hotel Majapahit, Surabaya.

"Saya sudah telepon ke ketum PKB (Cak Imin) kemarin yang mengirimkan utusannya pada saya untuk menyampaikan surat," katanya.

Baca Juga: FormasNU Sebut Duet Anies - Muhaimin Merepresentasikan Kekuatan Kaum Santri dan Sulit Tertandingi

Dalam konferensi pers tersebut, Presiden PKS Ahmad Syaikhu menyampaikan 4 point penting, dengan menyambut baik bergabungnya PKB ke Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP)

"Pertama, ahlan wa sahlan wa marhaban atas bergabungnya Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dalam Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) yang mengusung Bapak Anies Rasyid Baswedan sebagai Bakal Calon Presiden (Bacapres) RI pada Pilpres tahun 2024," kata Syaikhu.

Kemudian Syaikhu pun menghormati keputusan NasDem dan PKB yang mendeklarasikan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar sebagai capres-cawapres di Pilpres 2024 nantinya.

"Kedua, kami hormati keputusan NasDem dan PKB yang telah deklarasikan pasangan Anies dan Pak Muhaimin yang akan maju di Pilpres 2024," kata Syaikhu.

Lebih lanjut, PKS masih menahan dukungan terhadap Ketum PKB Muhaimin Iskandar (Cak Imin), yang telah dideklarasikan sebagai pasangan untuk capres Anies Baswedan. Ia pun menjelaskan bahwa PKS perlu membahas Imin dalam forum majelis syuro terlebih dulu.

Halaman:

Editor: Fauzaki Aulia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah