HMI Nilai Dirkrimsus Polda Sumut Lamban Menyikapi Timbunan Pupuk Bersubsidi di Sergai

- 26 Juli 2023, 02:55 WIB
Imam Sudirman.
Imam Sudirman. /Detaksumut/Fahmi Sabari /

MEDAN - Badan Koordinasi (Badko) Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Sumatera Utara menyikapi terkait pupuk subsidi yang menumpuk di Kabupaten Sergei, Provinsi Sumatera Utara.

Dari hasil data yang sudah di konfirmasi, ada sejumlah pupuk bersubsidi totalnya hingga 41.935 ton per 17 Juli 2023. Total stok pupuk subsidi ini terdiri dari pupuk urea 24.557 ton dan NPK 15.340 ton. Total stok pupuk subsidi ini mencapai 365% dari ketentuan minimum yang ditetapkan pemerintah, atau cukup memenuhi kebutuhan hingga dua sampai tiga minggu kedepan.

Hal tersebut disampaikan langsung oleh Ketua Bidang Badko HMI Sumut, Imam Sudirman pada Selasa 25 Juli 2023. Pihaknya menyayangkan hal tersebut terjadi dan nilai ada pembiaran.

"Kami sangat menyayangkan hal ini terjadi, apalagi ini masalah pupuk subsidi yang seharusnya cepat didistribusikan kepada petani-petani yang membutuhkan di wilayah Sumatera Utara," ujarnya.

Menurut imam, Dirkrimsus Polda Sumut seharusnya bergerak cepat dalam hal yang menyangkut kepentingan masyarakat Sumatera Utara.

"Seharusnya Dirkrimsus Polda Sumut bergerak cepat untuk menindak lanjuti kabar terkait pupuk subsidi yang menumpuk di Sergei, karena ini demi kepentingan masyarakat khususnya para petani Sumut yang sangat membutuhkan pupuk subsidi ini," ujarnya.

Imam juga menambahkan ada 5 program prioritas Polda Sumut yang baru saja diluncurkan.

"Melihat dari lima program prioritas Polda Sumut, satu diantaranya adalah percepatan penanganan program prioritas pemerintah, yang diuraikan peningkatan produktivitas masyarakat, mempercepat transformasi pertumbuhan ekonomi, pembangunan kawasan industri dan super prioritas wisata Toba," ujarnya.

Dengan tidak didistribusikannya pupuk subsidi yang menumpuk di Sergei, menurutnya, ada indikasi yang diduga ada permainan dalam hal penyaluran, penyelundupan oleh mafia-mafia pupuk di Sumut.

Halaman:

Editor: Fauzaki Aulia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah