Kaesang Ubah Slogan PSI 'Tegak Lurus Bersama Jokowi' Menjadi 'Sejalan Dengan Jokowi

- 18 Oktober 2023, 03:53 WIB
Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep/ KPU Sebut Bahwa Tak Ada Tenggat Waktu untuk Mendaftarkan Kaesang ke Kemenkumham
Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep/ KPU Sebut Bahwa Tak Ada Tenggat Waktu untuk Mendaftarkan Kaesang ke Kemenkumham /Antara/Aditya Pradana Putra/

'

DETAKSUMUT.ID - Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep merubah slogan 'tegak lurus bersama Jokowi'. Diketahui slogan 'tegak lurus bersama Jokowi' telah dipakai oleh PSI selama ini. Kaesang menilai slogan tersebut memiliki kekeliruan.

"Tadi bilang PSI itu partai yang tegak lurus dengan Jokowi. Nah ini momen di mana saya masuk di PSI, saya akan ubah itu," ujar Kaesang pada Selasa, 17 Agustus 2023.

Baca Juga: Kaesang Lebih Senang Jika Gibran Gabung dengan PSI

Lebih lanjut, Kaesang mengatakan akan mengubah slogan tersebut. Ia pun sempat berkelakar, tidak akan membeberkan slogan barunya.

"Saya akan ubah itu partai yang tidak tegak lurus dengan Pak Jokowi. Nggak ngerti kan? Nah ini biar ini aja ini sendiri aja," katanya.

Baca Juga: Agung Laksono: Cawapres Prabowo dari Golkar atau 'Di Golkar Kan' dulu

Kepada kadee PSI, Kaesang bertanya apa arti sesungguhnya dari tegak lurus tersebut dan menjawab bahwa tegak lurus berarti 90 derajat.

Karena itu, Kaesang menyebut bahwa 'tegak lurus dengan Jokowi' tersebut berarti tidak sinkron. Dan untuk sekarang, katanya, slogan PSI tersebut dirubah menjadi 'sejalan dengan Jokowi'.

Baca Juga: PDIP Umumkan Cawapres Ganjar Pranowo Besok, Inisial 'M' Jadi Sorotan

Halaman:

Editor: Fauzaki Aulia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah