Serap Aspirasi Petani Pematang Siantar, Boy Warongan: Tanpa Petani Kita Bukan Apa-apa

- 6 Januari 2024, 14:58 WIB
Serap Aspirasi Petani Pematang Siantar, Boy Warongan: Tanpa Petani Kita Bukan Apa-apa
Serap Aspirasi Petani Pematang Siantar, Boy Warongan: Tanpa Petani Kita Bukan Apa-apa /

DETAKSUMUT.ID - Caleg DPRD Sumut Dapil 10 Pematang Siantar - Simalungun Partai PAN nomor urut 1 Boy Iskandar Warongan SSos dan Caleg DPR RI Dapil Sumut 3 Partai PAN nomor urut 10 Dedy Gunawan Ritonga ST menggelar sosialisasi bersama para petani masyarakat Gurilla, bertempat di Jln Parbebsi, Kelurahan Gurilla, Kecamatan Siantar Sitalasari. Sabtu (06/01/2024).

Dalam pertemuan, Boy Iskandar Warongan melakukan sosialisasi termasuk menerangkan pencapaian-pencapaian selama menjadi Anggota Legislatif (Aleg) DPRD Pematang Siantar.Pada sosialisasi dengan petani, salah satu petani berharap Boy Iskandar Warongan dapat andil mensejahterakan para petani.

Keluhkan harga jual, Boy Iskandar Warongan menyatakan siap membela petani.

“Kita akan segera diskusikan dengan pemerintah tentang regulasi yang mengatur tentang proses itu,” tegasnya

Boy Iskandar Warongan juga menambahkan bahwa peran petani sangat penting demi kemajuan Kota Pematang Siantar.

“Karna kita butuh petani setiap hari, tanpa petani kita bukan apa-apa,” tukasnya.

Anggota Legislatif (Aleg) Boy Iskandar Warongan yang telah menuntaskan janji politik 2019 kepada Konstituen berdasarkan tugas dan fungsi Anggota Legislatif (Pengawasan, Peraturan & Penganggaran) yang termaktub di UU no. 23 Tahun 2014.

Boy Iskandar Warongan Wakil Ketua Komisi I DPRD dan Anggota Legislatif (Aleg) Kota Pematang siantar dalam sambutannya menyampaikan bahwa Peraturan Daerah Pelestarian dan Pengelolaan Cagar Budaya dan Peraturan Daerah tentang CSR ini merupakan salah satu janji politik Politisi PAN ini terhadap konstituen pada Pemilihan Legislatif 2019.

Turut Hadir Ketua DPC PAN Siantar Sitalasari Sulthan Salim Simatupang, Caleg DPRD Pematang Siantar Partai PAN Dapil 2 Hotma Basaria Nadeak.

 

Editor: M Roni


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah