KPK Dorong Masyarakat Mewujudkan Keluarga Berintegritas

- 14 Juli 2023, 16:34 WIB
KPK terus mendorong gerakan antikorupsi
KPK terus mendorong gerakan antikorupsi /

DETAKSUMUT.ID - Gerakan Antikorupsi perlu terus digencarkan kapanpun dan di manapun. Tidak hanya melulu di lembaga negara, tetapi juga perlu adanya kebersamaan menggaungkannya di lingkungan terdekat yaitu keluarga.

Dalam hal ini, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) bersama Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten menyelenggarakan Bimbingan Teknis (Bimtek) Pemberdayaan Peran Serta Masyarakat dengan tema Mewujudkan Keluarga Berintegritas melalui Penanaman Nilai Antikorupsi, Rabu (12/072023).

Kasatgas Dunia Usaha dan Keluarga Direktorat Pembinaan Peran Serta Masyarakat KPK David Sepriwasa menyampaikan laporan kegiatan Program Keluarga Berintegritas sebagai program inovasi di tahun 2022.

“Materi yang dihadirkan pun akan mudah diinternalisasikan di keluarga masing-masing. Bimtek Keluarga Berintegritas di lingkungan Provinsi Banten merupakan pembuka untuk tahun anggaran 2023”, ujarnya.

Pj. Gubernur Banten, Al Muktabar menyampaikan apresiasi kepada KPK yang telah menginisiasi kegiatan untuk para pejabat di Prov. Banten dan menjadi pionir bagi penyebaran nilai-nilai antikorupsi bersama keluarga.

"Lebih spesifik di tingkat rumah tangga, dipandang penting terwujudnya keluarga berintegritas sebagai bagian pola bottom up mendorong budaya Antikorupsi,” jelasnya.

Deputi Bidang Pendidikan dan Peran Serta Masyarakat KPK Wawan Wardiana menjelaskan bahwa penambahan kasus korupsi setiap tahunnya menjadi indikasi bahwa penindakan saja tidak cukup untuk memberikan efek jera pada pelaku korupsi. Perlu adanya strategi lain untuk melenyapkan modus operandi korupsi.

“KPK terus berupaya melakukan pemberantasan korupsi melalui strategi trisula. Selain penindakan, strategi ini juga diperkuat dengan pencegahan dan pendidikan yang bisa dimulai dari lingkup keluarga,” jelas Wawan.

Wawan juga menyampaikan bahwa Pendidikan Antikorupsi berupaya mengubah niat korupsi menjadi niat antikorupsi, karena sadar tidak sadar kita semua ini korban Korupsi.

Halaman:

Editor: Wandi Ruswandar

Sumber: KPK


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah