Puncak HUT Siantar ke-153 Tumpah Ruah, Wali Kota dr Susanti dan Forkopimda Bernyanyi Bersama Bagindas

- 28 April 2024, 03:46 WIB
Puncak HUT Siantar ke-153 Tumpah Ruah, Wali Kota dr Susanti dan Forkopimda Bernyanyi Bersama Bagindas
Puncak HUT Siantar ke-153 Tumpah Ruah, Wali Kota dr Susanti dan Forkopimda Bernyanyi Bersama Bagindas /

DETAKSUMUT.ID - Wali Kota Pematangsiantar dr Susanti Dewayani SpA didampingi Ketua Dekranasda H Kusma Erizal Ginting SH dan keluarga serta Forkopimda menyaksikan langsung malam puncak pesta rakyat hari jadi Kota Pematangsiantar yang ke-153, ribuan warga Kota Pematangsiantar dan daerah tetangga tumpah ruah memadati lapangan Haji Adam Malik. Sabtu 27 April 2024 malam.

Semarak puncak malam pesta rakyat yang dimeriahkan dengan penampilan grup band asal Jakarta, Bagindas yang hadir untuk menghibur warga Kota Pematangsiantar, juga dilaksanakan penyerahan hadiah kepada pemenang perlombaan tradisional antar instansi, serta penyematan selempang duta Putri Sumatera Utara yang langsung di sematkan Wali Kota dr Susanti Dewayani SpA.

Wali Kota Susanti Dewayani menyampaikan apresiasinya atas terselenggaranya perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-153 Kota Pematangsiantar. Ia menyebut rangkaian kegiatan berjalan lancar dan tidak mengalami kendala, mulai dari Sidang Paripurna di DPRD, Penyantuanan Anak Yatim dan kaum duafa, Haul dan ziarah ke makam Raja Sangnawaluh Damanik.

Dan pada malam ini, lanjut Wali Kota dr Susanti Dewayani SpA mengatakan, Pemerintah Kota (Pemko) memberikan hiburan kepada masyarakat berupa pesta rakyat yang berlangsung selama 3 hari, 25-27 April 2024.

“Ya malam hari ini kita diberi cuaca yang sangat mendukung. Mari masyarakat Kota Pematangsiantar, kita sama-sama menikmati rangkaian kegiatan dengan bersuka cita,” sebut dr Susanti Dewayani SpA seorang pemimpin Perempuan Pertama di Kota Pematangsiantar.

Tidak lupa, dr Susanti Dewayani SpA mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang mendukung baik dari awal perencanaan hingga sampai pada akhir kegiatan yang terpusat di Lapangan Adam Malik Kota Pematangsiantar ini, ucapnya seraya berterima kasih kepada semua masyarakat yang mendukung program pembangunan Pemerintah Kota, terkhusus kepada PT STTC yang selalu mendukung perayaan hari jadi Kota Pematangsiantar,” tungkasnya.

Terlihat suasana semakin meriah dengan naiknya keatas panggung Wali Kota dr Susanti Dewayani SpA didampingi Ketua Dekranasda H Kusma Erizal Ginting SH bersama Firkopimda yang bersama sama bernyanyi dengan group band asal Jakarta, Bagindas.

Junita Br Siregar, salah satu warga yang hadir menyaksikan pesta rakyat merasa senang dan sangat terhibur. Ia menuturkan, cuaca malam puncak acara pesta rakyat sangat mendukung apalagi hari ini Sabtu malam Minggu.

“Kami sangat terhibur, ini benar-benar pesta rakyat. Apalagi ini kan malam minggu. Rugi lah kalau kita gak hadir ditambah lagi dengan kehadiran group band dari Jakarta dan artis dari Kota Pematangsiantar,”kata Junita seraya menyampaikan terima kasih buat Pemerintah khususnya kepa ibu Wali Kota dr Susanti Dewayani SpA semoga ibu diberi kesehatan, kesabaran dan terus semangat dalam memimpin Kota Pematangsiantar ini, agar dengan hari jadi yang ke-153 Kota Pematangsiantar dapat lebih Bangkit dan Maju, dalam mewujudkan masyarakat Sehat, Sejahtera, dan Berkualita,” ucapnya sambil berjoget.

“Kita bangga menjadi anak Pematangsiantar, dirgahayu Kota Pematangsiantar, semoga semakin jaya dan maju. Terimakasih buat Wali Kota ibu dr Susanti Dewayani SpA tetap sehat dan semangat terus,” pungkasnya.

Editor: M Roni


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x