Persiapkan Lokasi Pengeboran Sumur Migas, SKK Migas - EMP Gebang Limited Sosialisasi di Langkat

- 15 Januari 2024, 21:43 WIB
Persiapkan Lokasi Pengeboran Sumur Migas, SKK Migas - EMP Gebang Limited Sosialisasi ke Stakeholders di Kabupaten Langkat
Persiapkan Lokasi Pengeboran Sumur Migas, SKK Migas - EMP Gebang Limited Sosialisasi ke Stakeholders di Kabupaten Langkat /Detaksumut/Dok. Istimewa /

DETAKSUMUT.ID - SKK Migas - EMP Gebang Limited berencana akan melakukan Drilling Site Preparation (DSP) atau mempersiapkan lokasi pengeboran sumur pengembangan sebagai implementasi Plan Of Development (POD) Lapangan Secanggang, yaitu sumur migas SCGD-01 dan SCGD-02 di Kecamatan Tanjung Pura, Kabupaten Langkat, Provinsi Sumatra Utara. Sebelum melakukan persiapan lokasi pengeboran tersebut, manajemen SKK Migas bersama EMP Gebang Limited melakukan sosialisasi kepada stakeholders (pemangku kepentingan) di Kabupaten Langkat.

Silaturrahmi sekaligus sosialisasi tersebut dilaksanakan di Kantor Bupati Langkat dan dihadiri Plt Bupati Langkat H Syah Afandin, SH, Senin, 15 Januari 2024. Bupati didampingi Sekretaris Daerah Kabupaten Langkat, Amril SSos MAP serta sejumlah kepala dinas dan pejabat di lingkup Pemkab Langkat.

Baca Juga: Netizen Bertanya soal Honorer Tolak Pemkab Adakan SKTT, Nunuk Suryani Menjawab

Dari SKK Migas dihadiri oleh Kepala Perwakilan SKK Migas Wilayah Sumbagut Rikky Rahmat Firdaus, Kepala Departemen Humas Yanin Kholison beserta sejumlah staf. Sedangkan EMP Gebang Limited dihadiri oleh GM EMP Gebang Limited Resha Ramadian serta sejumlah staf perusahaan.

Dalam sambutannya, Kepala SKK Migas Perwakilan Sumbagut Rikky Rahmat Firdaus mengatakan, sesuai arahan Presiden RI maka SKK Migas dan kontraktor migas diminta bersinergi untuk mencapai target yang telah ditetapkan yakni produksi minyak 1 juta barel per hari (BOPD) dan gas 12 miliar kaki kubik per hari (BSCFD) di tahun 2030.

Baca Juga: Arus Ganjar Sumut Siap Menangkan Ganjar-Mahfud, Mahfud Minta Pilih Pemimpin Sesuai Hati Nurani

“Salah satu upaya untuk mencapai target tersebut yakni dengan melakukan pengeboran sumur-sumur migas yang baru. Tujuannya agar tercapai ketahanan energi nasional demi kelangsungan pembangunan di Tanah Air," katanya.

Karena itulah, sambung Rikky Rahmat Firdaus, pihaknya berharap dukungan Pemerinah Kabupaten Langkat dan masyarakat Langkat agar kegiatan yang menjadi bagian dari proyek strategis nasional tersebut bisa berjalan lancar.

Sementara dalam pemaparannya GM EMP Gebang Limited Resha Ramadian mengatakan, lazimnya kegiatan pengeboran sumur migas baru, EMP Gebang Limited akan melakukan pekerjaan persiapan pengeboran atau Drilling Site Preparation (DSP) dengan melakukan perbaikan akses jalan dan jembatan, pembangunan staging area, serta membangun wellpad atau lokasi untuk menara pengeboran.

Halaman:

Editor: Fauzaki Aulia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah