Direktur Progresif Sumut : Hukum yang Tegas Selaras Dengan Pertumbuhan Ekonomi

- 23 Desember 2023, 14:50 WIB
Lismardi Hendra
Lismardi Hendra /Detaksumut/Dok. Istimewa /

DETAKSUMUT.ID - Calon Wakil Presiden (Cawapres) nomor urut 3 Mahfud MD menyoroti masalah korupsi. Menurutnya, tindak kriminal yang merugikan negara ini membuat Indonesia tak pernah mencapai pertumbuhan ekonomi 7 persen.

Mahfud bercerita, ada investor yang akan menanamkan modal di Indonesia, namun malah diperas. Bahkan, kata dia, saat membayar pemerasan lalu ketahuan, justru investor jugalah yang ditangkap.

Dalam hal ini, Mahfud mempertegas bahwa pengusaha mengharapkan adanya pemimpin RI yang peduli terhadap kasus korupsi. Sehingga pemerasan yang ada tidak menjerumuskan pengusaha.

Baca Juga: Pria Pengangguran Ditangkap, Nekat Curi Sound System Mesjid Raya Brandan Langkat

"Tidak Bapak, justru kami (pengusaha) perlu seorang penegak hukum seperti Bapak. Karena apa, kalau kami mau berinvestasi di Indonesia ini diperas, mau berusaha ini diperas. Kalau kami bayar, padahal diperas lalu ketahuan, kami ditangkap katanya menyuap. Itulah Indonesia ini pada saat ini," kata Mahfud dalam Debat Wakil Presiden Pemilu Tahun 2024, Jumat (22/12/2033) malam

Selain karena ada korupsi, itu disebabkan tidak efisiennya kinerja di sektor-sektor pertumbuhan ekonomi. "Korupsi terjadi di lembaga legislatif, eksekutif, dan yuduikatif secara besar besaran," ujarnya.

Akibatnya, kata Mahfud, rakyat menjadi miskin. Hal ini sebagaimana pertemuan dirinya dengan rakyat di sejumlah daerah yang mengaku tidak menikmati subsidi minyak karena dikorupsi.

Baca Juga: Gelar Nobar Debat Cawapres, PDIP Bungo Optimis Ganjar - Mahfud Menang Pilpres 2024

"Kemudian, di pulau saya di Madura itu kaya dengan gas alam, tapi sampai sekarang tidak pernah dioptimalkan untuk dimanfaatkan. Oleh karena itu, bagaimana kita mengoptimalkan pemberantasan korupsi. Ini semua dalam rangka agar terjadi pemerataan sebagaimana Pasal 3 UUD dan juga tertuang dalam Al-quran," tandasnya.

Halaman:

Editor: Fauzaki Aulia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah