Pembukaan APEKSI Komwil I, Pemko Siantar dan Subulussalam Skor Kacamata, Lhokseumawe taklukkan Binjai 3 - 1

- 13 Oktober 2023, 12:47 WIB
Pembukaan APEKSI Komwil I, Pemko Siantar Imbangi Subulussalam 0 - 0, Lhokseumawe Tundukkan Binjai 3 - 1
Pembukaan APEKSI Komwil I, Pemko Siantar Imbangi Subulussalam 0 - 0, Lhokseumawe Tundukkan Binjai 3 - 1 /

DETAKSUMUT.ID - Wali Kota Pematang Siantar dr Susanti Dewayani, Sp.A bersama Pj Wali Kota Lhokseumawe langsung menyaksikan pertandingan yang sarat gengsi ini. Pertandingan Pembukaan, APEKSI Komwil I berlangsung di lapangan Rindam I/BB, Jumat 13 Oktober 2023.

Pertandingan pertama, di penyisihan Grup B berlangsung antara kesebelasan Pemko Siantar berhadapan dengan Kota Subulussalam dimulai pukul 08.00 Wib.

Jalannya pertandingan berlangsung seru dan berimbang kedua tim bermain menyerang.

Pembukaan APEKSI Komwil I, Pemko Siantar Imbangi Subulussalam 0 - 0, Lhokseumawe Tundukkan Binjai 3 - 1
Pembukaan APEKSI Komwil I, Pemko Siantar Imbangi Subulussalam 0 - 0, Lhokseumawe Tundukkan Binjai 3 - 1
Baru menit awal, tim Kota Subulussalam nyaris mencetak skor usai tendangan keras salah satu pemain. Pemain Subulussalam yang berhasil ditepis penjaga gawang Pemko Siantar Ade Tuarisa dan menyentuh mistar gawang.

Pemko Siantar bukan tak melakukan perlawanan melalui skema serangan balik striker PS Pemko Siantar Eko, Hendra Simamora, dan Hamzah Damanik yang kerap berhasil lolos dari penjagaan pertahanan Subulussalam, nyaris memperdaya penjaga gawang Subulussalam. Namun masih dapat di intersep penjaga gawang Subulussalam.

Pembukaan APEKSI Komwil I, Pemko Siantar Imbangi Subulussalam 0 - 0, Lhokseumawe Tundukkan Binjai 3 - 1
Pembukaan APEKSI Komwil I, Pemko Siantar Imbangi Subulussalam 0 - 0, Lhokseumawe Tundukkan Binjai 3 - 1
Pertandingan berlangsung seru dan berimbang. Kedua tim bermain tempo tinggi dan saling menyerang. Kedua tim harus puas bermain imbang 0 - 0 hingga Akhir Pertandingan.

Sementara itu, pertandingan kedua saling berhadapan PS Pemko Binjai melawan PS Pemko Lhokseumawe. Binjai Sempat unggul dibabak pertama usai Azuan Lubis mantan Pemain PSMS Medan berhasil membuka keunggulan untuk Pemko Binjai.

Skor 1 - 0 bertahan untuk keunggulan babak pertama untuk Pemko Binjai.

Namun memasuki babak kedua, meski bermain dengan 10 Pemain usai salah satu pemain Lhokseumawe yakni kiper terkena kartu merah. Namun tim Kota Lhokseumawe berhasil membalikkan keunggulan dan mencetak 3 gol dan unggul 3 - 1, untuk kemenangan Lhokseumawe atas Binjai.

Sementara ditempat Terpisah di Grup A dilapangan Eks Kodim0207/Simalungun, Tim Pemko Sibolga Berhasil Unggul 4 - 0 atas Pemko Tanjung Balai, dan Pemko Medan harus puas bermain imbang dengan Tebing Tinggi dengan Skor 0-0.

Pertandingan persahabatan penyisihan grup APEKSI Komwil I akan dilanjutkan esok Hari, 14 Oktober 2023. Di grup A akan saling berhadapan Pemko Sibolga VS Tebing Tinggi mulai Pukul 16.00 Wib dan Pemko Medan VS Tanjung Balai Pukul 17.00 Wib dilaksanakan lapangan Rindam I/BB.

Halaman:

Editor: M Roni


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah