CEO Inter Mengaku Akan Terus Pantau Peluang Transfer Gratis

14 Januari 2024, 21:04 WIB
Logo Inter Milan /Instagram @inter/

DETAKSUMUT.ID - CEO Inter Milan, Beppe Marotta mengonfirmasi bahwa dirinya dan Direktur Piero Ausilio terus aktif memantau sejumlah target yang berpotensi tersedia dengan status bebas transfer pada musim panas mendatang.

Pada jendela transfer Januari 2024 ini Nerazzurri telah merekrut Satu pemain, yakni Tajon Buchanan dari Club Brugge untuk menggantikan Juan Cuadrado yang bakal absen panjang setelah menjalani tindakan operasi.

Baca Juga: Rekaman Percakapan Institusi Pemerintah di Batu Bara Dukung 02 Yang Beredar Di Medsos Ternyata Hoax!

Investasi tersebut menelan biaya €7 juta plus bonus, sementara Stefano Sensi kini hampir bergabung dengan Leicester City.

Namun, Marotta menepis rumor yang menyebut Inter Milan sedang mencari penyerang baru pada bulan ini.

“Kami punya serangan paling produktif di Serie A sejauh musim ini, dengan mencatatkan 49 gol, jadi tidak ada kebutuhan nyata untuk merekrut penyerang baru,” ujar Marotta kepada Sky Sport Italia, seperti dilansir Football-Italia.

Marko Arnautovic mengalami mimpi buruk saat Inter melawan Verona pada pekan lalu, gagal memanfaatkan peluang emas dan bahkan secara tidak sengaja memblok tembakan yang mengarah ke gawang lawan.

Baca Juga: Ketua TKD Batu Bara Sebut Rekaman Percakapan Yang Viral Itu Sesat dan Black Campaign

“Lautaro Martinez dan Thuram sudah bermain secara reguler. Kami memperkuat skuad dengan Dua pemain berpengalaman. Namun, hari buruk bisa saja terjadi, dan tidak adil mengkritik Arnautovic hanya untuk satu pertandingan,” ucapnya.

Marotta kemudian mengaku sedang memantau sejumlah pemain di pasar, namun membantah telah mencapai kesepakatan dengan gelandang Napoli, Piotr Zielinski, yang kontraknya dengan Partenopei akan berakhir pada 30 Juni mendatang.

“Yang jelas, kami selalu aktif di bursa transfer. Piero Ausilio, Dario Baccin, dan kami semua terus memantau peluang,” ujarnya.

Baca Juga: Pengamat Bingung dengan Sikap Oknum Pengurus NU Mendukung Salah Satu Paslon Capres Cawapres

“Pada bulan Januari, klub dapat menghubungi pemain yang akan berstatus bebas transfer pada akhir Juni, jadi seperti semua klub kami ingin aktif dalam hal tersebut,” tambahnya.

“Namun, saya dapat mengatakan bahwa kami sama sekali belum mencapai kesepakatan apa pun," pungkasnya.

Editor: Fauzaki Aulia

Sumber: Football Italia Sky Sport Italia

Tags

Terkini

Terpopuler