Pengaruh Cuaca, Harga Cabe Merah dan Daging Ayam Naik di Kota Medan

- 14 Agustus 2023, 12:13 WIB
Ilustrasi pedagang cabe merah.
Ilustrasi pedagang cabe merah. /Detaksumut/Abdul Rahim /

DETAKSUMUT.ID - Pengamat Ekonomi Gunawan Benjamin pernah memprediksi harga cabai bakal naik di bulan Agustus 2023. Hal itu memang benar-benar naik mencapai Rp. 60.000 per Kg.

"Harga cabai merah pada perdagangan hari ini menyentuh level 60 ribu per Kg di kota Medan. Kenaikan harga cabai merah ke angka tersebut memang baru terjadi pada hari ini," kata Benjamin di Medan, Sumatera Utara, Senin 14 Agustus 2023.

Memang umumnya, kata Benjamin, harga cabai kerap mengalami kenaikan di awal pekan, akibat gangguan pasokan.

"Akan tetapi, kalaupun nanti pasokan sudah kembali membaik, harga cabai merah berpeluang lebih mahal dari harga di pekan sebelumnya yang berada di kisaran 40 hingga 45 ribu per Kg nya," kata Benjamin.

Sejauh ini, lanjutnya, dugaan kenaikan harga cabai merah dipicu oleh faktor cuaca. Dimana intensitas hujan yang cukup tinggi membuat petani enggan turun keladang.

"Meski demikian, hal yang mendasar yang perlu kita ketahui adalah bahwa tren harga cabai kedepan memang tetap tinggi. Seiring dengan gairah petani yang sempat terpukul dengan murahnya harga cabai merah sebelumnya," tambahnya.

Selain cabai merah, sambungnya, harga daging ayam pada hari ini juga mengalami kenaikan. Dari kisaran angka 26 hingga 28 ribu per Kg nya. Menjadi 31 ribu per Kg pada hari ini. Untuk kenaikan harga daging ayam sendiri, sebenarnya indeks produksi sudah berada di kisaran 100.

"Artinya memang ada potensi harga daging ayam mengalami rebound, dikarenakan sepekan yang lalu harga daging ayam berada sedikit di bawah harga pokok produksinya," jelas Benjamin.

Benjamin menghitung bahwa harga daging ayam akan berada di kisaran 28 hingga 33 ribu di dua pekan terakhir bulan ini. Sementara untuk harga cabai merah masih berpeluang naik, dimana titik puncaknya belum terlihat sejauh ini.

Halaman:

Editor: Fauzaki Aulia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah