Kick Off Peringatan Hari Ibu ke-95, Wali Kota Siantar dr Susanti Sebut Peran Strategis Perempuan

- 14 November 2023, 15:15 WIB
Kick Off Peringatan Hari Ibu ke-95, Wali Kota Siantar dr Susant Sebut Peran Strategis Perempuan
Kick Off Peringatan Hari Ibu ke-95, Wali Kota Siantar dr Susant Sebut Peran Strategis Perempuan /

DETAKSUMUT.ID - Peringatan Hari Ibu (PHI) yang akan dilaksanakan pada bulan desember mendatang diisi dengan berbagai rangkaian kegiatan. Salah satunya adalah “Merayakan Perempuan” dalam rangka Kick Off Peringatan PHI ke-95.

Wali Kota Pematang Siantar dr Susanti Dewayani SpA hadir pada Peringatan Hari Perempuan di Istora Senayan, Selasa (14/11/2023), dengan menghadirkan 7000 perempuan dari berbagai profesi, kalangan dan usia.

Wakil Presiden Ma’ruf Amin hadir sekaligus membuka kegiatan secara resmi.

Wakil Presiden (Wapres) Ma'ruf Amin memberikan pesan khusus kepada perempuan Indonesia dalam rangka menghadapi Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.

Menurut Wapres, selama proses pemilu, perempuan diharapkan bisa menyerap dan menyebarkan informasi secara bijak dan cerdas.

Kick Off Peringatan Hari Ibu ke-95, Wali Kota Siantar dr Susant Sebut Peran Strategis Perempuan
Kick Off Peringatan Hari Ibu ke-95, Wali Kota Siantar dr Susant Sebut Peran Strategis Perempuan
"Pemilu serentak tahun 2024 akan menjadi panggung pembuktian bagi kematangan perempuan Indonesia di ranah politik. Selain itu di era kemajuan teknologi dan penggunaan media sosial, secara masif informasi datang silih berganti tanpa bisa kita bendung," ujar Ma'ruf saat memberikan sambutan.

“Saya menghimbau kaum perempuan untuk menjadi teladan dalam menyerap dan menyebarkan informasi secara bijak dan cerdas," tegasnya.

Selain itu, Wapres juga meminta perempuan Indonesia terus mengembangkan talenta yang dimiliki di bidang sosial dan politik. Sebab pemikiran dan gagasan perempuan dalam ruang publik dibutuhkan demi kemaslahatan masyarakat.

Wapres Ma'ruf pun mengakui, geliat keterwakilan perempuan di panggung politik semakin terasa.

“Iklim demokrasi kita menyediakan peluang yang lebar bagi perempuan untuk ikut berkonsentrasi dalam pemilu. Melalui pilkada, cukup banyak perempuan terpilih sebagai kepala daerah," tuturnya.

Halaman:

Editor: M Roni


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah