Kota Pematangsiantar Segera Miliki Tim Ahli Cagar Budaya

- 15 Juni 2024, 22:08 WIB
Kota Pematangsiantar Segera Miliki Tim Ahli Cagar Budaya
Kota Pematangsiantar Segera Miliki Tim Ahli Cagar Budaya /

DETAKSUMUT.ID - Dinas Pendidikan Kota Pematangsiantar melaksanakan kegiatan sosialisasi teknis kepada calon Tim Ahli Cagar Budaya (TACB) Kota Pematangsiantar tahun 2024.

Kegiatan ini dibuka oleh Sekretaris Dinas Pendidikan Simon Trimanto Tarigan S.Pd M.M. Didampingi Kabid Pendidikan non formal dan Kebudayaan, Kasi kebudayaan serta para staff.

Dalam arahannya, Sekretaris Dinas Simon Trimanto menjelaskan bahwa Pemerintah Kota Pematangsiantar serius untuk memperhatikan cagar budaya atau objek diduga cagar budaya dalam rangka melestarikan dan memajukam budaya di Kota Pematangsiantar.

“Salah satu upaya itu adalah perlu adanya ahli cagar budaya. Untuk itu para calon TACB perlu mendapatkan pembekalan sebelum pelaksanan assesmen di Jakarta pada tanggal 26-27 juni 2024 mendatang,” pungkasnya.

Adapun para calon TACB dengan berbagai disiplin ilmu yaitu; H. Kusma Erizal Ginting, SH, budayawan/seniman. Jalatua Habungaran Hasugian MH, MA, disiplin ilmu sejarah. Dr Corry Purba, M.Si, antropolog. Dr. Defri Elias Simatupang arkeolog peneliti BRIN. Dan Hotman Damanik, ST disiplin Ilmu arsitek. Serta Mhd Hamdani Lubis, SH dari disiplin ilmu hukum.

Pemaparan tentang cagar budaya dan teknis terkait assesmen TACB disampaikan oleh Hotman Damanik, ST dengan lugas dan informatif, dimoderatori oleh Kabid Pendidikan Non Formal dan Kebudyaan Fahrudin Sagala S.Pd.I. Hotman Damanik, ST meyakini bahwa dengan SDM yang ada ini jika benar-benar menjadi Tim maka akan banyak cagar budaya atau objek diduga cagar budaya uang ditemukan.

Acara berlangsung khidmat dan diskusi yang mencerahkan.

“Tidak lama lagi Pematangsiantar akan memiliki Tim Ahli Cagar Budaya,” pungkas Simon.

Editor: M Roni


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah